Friday, November 30, 2007

06.00 ~leaving on a (not) jet plane~

Ya..saya hari ini ditinggal pergi satu teman baru tercinta saya bernama dwiko arie nugroho!
dia balik lagi ke habitatnya di Amazon..upz..salaah...di London, UK.
Hari ini, keberangkatan pagi hari dia pun ciao naik pesawat bersama mamanya. Huff, sedih juga ternyata (Damn!) ditinggal si Arie, yaahh..kita emang nggak terlalu sering ketemu, apalagi setelah saya resign dari SOS Desa Taruna, tapi sekilas kebersamaan bersama dia kemaren2 khususnya di bulan puasa, tanpa disadari sedikit melekat di ingatan...
Yah, sudahlah, mau bagaimana lagi, memang Arie tuh kan dari jaman SD sampe lulus kuliah pun menetap di UK, dia pun pulang ke Indonesia karena ingin liburan, leha2 dan kangen2an sama keluarga, cukup lama juga dia di sini.
Kalau cerita tentang dia, cukup unik dan bikin geli, dia datang dengan tutur dan kosa kata bahasa Indonesia yang seadanya, logat bulenya malah jauh terdengar lebih OK (ya eyaahlah..), terus males nyetir karena takut kemacetan (mengorbankan saya dan acid!), banyak bertanya bahasa slengean (sempet bertanya apa arti dari BTW!), teman yang suka photography, selalu mencari tempat untuk foto2, teman yang ikut fitness, tapi habis itu habeugh nasi goreng, temen yang sex appealnya oke beraatz buat para wanita..huaah
Dwikocaan..oh ya dia kita panggil dwikocan karena dia nyanyiin TOKECANG tapi dia malah menyebut : "DAKOCAN DAKOCAN.."
Gonna miss you, pal! pokoknya klo gue merid lo kudu pulaaang! potoin nikahan gue..GRATIS tentunya!! hehe

Thursday, November 29, 2007

..sisa tiga deh..

Mama : "Oh ya neng, Wanti mau nikah lho!"
NengDJ : (sambil mengunyah cemilan) "Wanti? Wanti mana?"
Mama : "Wanti teman main kamu dulu waktu kecil, anaknya Pak Eeng!"
NengDJ : (Chocked) "Uhuk2, WANTI!!??"
Mama : "Iya!"
NengDJ : "Kapan!?"
Mama : "Kalau nggak bulan Februari ya Maret, dapat orang Duren Sawit juga kok."

Pikiran NengDj langsung melayang ke masa lalu,,
Wanti, ya Wanti, teman maen semasa bocah di lingkungan rumah, pake singlet bareng, lari-larian bareng, maen petak umpet bareng, bola gebok bareng, main karet, maen layangan, maen benteng, maen tap jongkok, maen masak-masakan, nyari ikan cere & ikan jepi barengan,, cewek yang dulu penampilannya selalu dipotong pendek, ketawanya ngakak, yang usianya 2 tahun di bawah aku mau nikah!!???

Lalu NengDJ mulai menghitung dengan jarinya...
"Jadi..Vina, Lia, dan aku sendiri, Waks, sisa kami bertiga!!"

Huhu...semoga lancar pernikahannya ya say..turut bahagia untuk dirimu..^_^

Monday, November 26, 2007

thE deaDly bounCy caStLe



Hey guys,,
Kalian tahu nggak permainan bouncy castle?
Itu lho... permainan dari balon gas yg biasa dimainkan oleh para bocah untuk loncat-loncatan. *sulit menjelaskan*

Nah, meski permainan ini seringkali ‘dijajah’ oleh anak-anak, namun ternyata, bouncy castle masih bisa dimainkan oleh orang dewasa, bentuk bouncy castle masih bisa menampung beban orang dewasa. Yah walaupun agak aneh mendengar orang dewasa main bouncy castle, tapi setidaknya pemandangan itulah yang terlihat di Nutricia Event, Lembang, September lalu.

Kami semua sempat memandang sirik ke arah para bocah tanpa dosa yang sedang asyik lompat-lompatan, memanjat bouncy castle lalu meluncur, sedangkan kami masih menunggu para karyawan nutricia yang masih dalam perjalanan dari Jakarta.

Ketika jam kerja kami selesai, hasrat terpendam teman2 saya sedari tadi untuk bermain bouncy castle pun terpenuhi, mulai deh pada menitipkan barang ke saya, huff, saya nggak bisa ikutan karena pakai rok. Bagaikan mengulang masa muda, para teman saya dengan gembira ria saling berlomba memanjat siapa duluan yang sampai puncak. Geli melihat mereka semua, sumpah kocak banget, dan saya hanya bisa menyumbangkan gelak tawa dari bawah.


Waktu itu, mereka bermain ketika belum banyak bocah yang datang. Kemudian, datanglah rombongan grup yang berisikan sebagian karyawan nutricia dan sebagian anak asuh SOS. Saya melihat bouncy castle mulai agak penuh dan brutal. Saya dan Echy yang bertugas memoto teman-teman semakin puas tertawa melihat mereka. Lalu, kok tiba-tiba saya hanya melihat Andre dan Wiwik meluncur, mana Meita, Astrid dan Arief? Bahkan batang hidung Meita yg sempat terlihat oleh saya ketika dia sedang berjuang keras menghadapi 3 orang bocah di sekelilingnya yang ‘sadis2’ tiba-tiba menghilang. Sampai akhirnya, Echy datang tergopoh2 dengan mimik setengah geli dan setengah khawatir.
“Din, Meita Din! Meita jatoh!”
Saya dan Echy pun menghampiri mereka...
Waduh, agak dag dig dug melihat kejadian itu, Meita sedang dikerubungi oleh orang-orang, Meita sendiri sedang memegangi kepalanya. Disitu juga ada Arief dan Astrid, begitu melihat sosok Meita, JRENG! Saya dan Echy agak meringis tapi juga menahan tawa karena melihat jidat Meita yang merah merona. Hehe. Dan ternyata, bukan hanya Meita, Arief dan Astrid juga menjadi korban dari Boucy Castle, kedua sikut mereka luka, uuhh..ngilu lihatnya. Kami pun langsung ke bagian medis dan selama berjalan kesana, Andre malah ketawa ngakak, mau nggak mau aku, Echy, dan juga Wiwik ikut mentertawakan mereka.

Andre, sang saksi kejadian, menceritakan kalau Meita dan Astrid nggak sanggup lagi melawan bocah-bocah yang jauh lebih brutal dibandingkan orang dewasa, mau mlawan lebih keras, mereka anak kecil, mau tak mau dong, Meita dan Astrid pun ngalah merelakan diri untuk menggelinding balik lagi ke tempat start, dimana si Arief sdg berusaha sekuat tenaga utk menyusul Astrid dan Meita di atasnya. Alhasil, Arief mengglinding duluan dengan posisi kaki di atas membentuk huruf V, belum sempat mengangkat badan, datanglah Astrid ‘terjun bebas’ dari atas menindih Arief, tak lama menyusul Meita yang kembali meniban Arief juga Astrid!!
“Gila, saat itu gue udah nggak bisa napas, ikhlas dah klo gue mati gara2 Astrid ma Meita!” kata Arief.
HAHAHA...bukannya tega sih, tapi kejadian itu jadinya bikin kami semua tertawa terbahak-bahak. Bodoh sekali mereka..

So guys, saran kami, boleh deh main Bouncy Castle, tapi kalau masih banyak boah-bocah bermain..Hmm..baiknya hindari saja, cuz mereka jauh lebih SADIS dan BRUTAL!! Ntar..kalo udah sepi, bru deh maen..nggak bikin malu juga sih..hihi..
Untung saja saya pakai rok, mungkin kalau waktu itu pakai celana, saya ikut2an naek deh.. Beware lah.or you will end like this..


Thursday, November 22, 2007

..medley..

Diberi judul Medley karena banyak scene dan situasi yang lompat-lompat..akan tetapi, biarpun dikemas sepert itu, kisah drama ini tetap memberikan pesan yang adduuhhhaaaiii...

Aditya, yang diperankan oleh Yosi, adalah seorang unit manager di salah satu perusahaan asuransi..memiliki istri cantik bernama Maya (Rachel Maryam) yang sangaaat baik, pengertian, perhatian, keibuan, sabar, wah apa sih kurangnya Maya...*menurutku..angguk2* Ironisnya, Adithya masih merasa Maya itu belum cukup, dan selama 6 tahun pernikahannya, Adithya tidak pernah ingat wedding anniversary, atau bahkan mengajak main anaknya.

Namun, Aditya masih merasa selalu kurang sukses di dalam hidupnya, dia selalu merasa tidak puas dan tidak pernah mensyukuri hidupnya, Aditya selalu membandingkan hidupnya dengan orang lain, selalu berpikir, "Coba kalau saya seperti dia, coba kalau saya punya mobil seperti dia, coba kala saya punya jabatan seperti dia," sampai akhirnya pikiran dia mulai menuju ke masa lalu akan kehidupan cintanya bersama para mantan..
"Coba kalau gue sama Fiona (Alexandra Gottardo), kehidupan gue pasti lebih berhasil.."

Adithya pun bertemu dengan bosnya, Pak Waluyo (Alex Komang) yang juga memiliki keahlian cenayang, dengan sedikit sentilan permintaan dari Adithya, Pak Waluyo pun membawanya bermain ke alam keinginan miliknya. Bagaimana kehidupan jika ia bersama Fiona, bagaimana kehidupan dia jika bersama Dian (Imelda Therinne), mantannya yang model, dan bagaimana rasanya kehidupan menjadi orang kaya.

Huff, Film ini tuh memiliki pesan yang dalaaam banget, antara lain, sebagai manusia, sudah sewajarnya kita memilih dan setiap pilihan itu ada resikonya, serta kita harus mensyukuri segala bentuk kehidupan yang diberikan oleh Tuhan YME. Di sini juga digambarkan, syukuri, sayangi, dan jagalah apa yang sudah ada, apa yang sudah kita miliki, jangan pernah mengeluh..
Menurut aya, film ini pas banget ditonton oleh para pria, bukan berarti wanita tidak, tapi lebih menusuk untuk para pria, khususnya yang mau menikah, yah..sebagai pelajaran aja, sebelum mengambil keputusan, baiknya kita berpikir matang-matang, agar tidak ada penyesalan, dan nantinya nggak akan nyakitin hati orang lain juga..

Buat yang wanita, hmm..film ini bisa menjadi pelajaran juga bahwa kita sebagai istri kalau suaminya baru pulang kerja, jangan diajak ngomong yang serius dulu, rumah harus rapi, karena si suaminya pasti capek..^_^

Jamin, nggak akan nyesel kok nonton drama ini, saya saja sampai menghabiskan 5 lembar tissue, meskipun mengharukan, tapi ini bukan film yang cengeng kok. ditambah lagi, OST film ini dihiasi oleh suara Imel, sang vokalis Ten 2 Five..
Hayuuu..nontonn!

Wednesday, November 21, 2007

..wisata kuliner..

hari minggu kemaren tanggal 18 november aku menjalani sebuah test yg menguras cukup banyak energi sehingga cacing2 di perutku pun protes berdemo dengan lagu dangdut..halaah..
setelah test, aku meminta pada akang yang sedari pagi setia menungguku untuk pergi makan, liciknya dia ternyata udah makan...ugh sial...


mobil pun melaju ke arah jl. sriwijaya II kebayoran baru dengan arahanku...begitu sampai, aku senyum senyum sendiri, jadi keinget masa dulu, waktu SMA paling sering cabut sekolah tuh ke sini, alasan cari dana pensi eh malah belengkok ke tempat nongkrong ini...
humm..terakhir kali makan disini bersama anak-anak babi, sekitar 6 bulan yang lalu lah...lupa..
nama tempat mamamnya adalah DIMSUM SRIWIJAYA




dulu cuma ada dimsum, sama tukang sate gerobak, kadang2 ada tukang rujak yang ikut mangkal disitu, tapi semakin kesini jenis makanannya bertambah...ada...
1. Sate ayam dan sate kambing..
satenya gede2 nampol banget, dan bumbunya mantap.
2. Pempek Palembang
kuah mpek2nya kerasa banget dan pempeknya juga enak, jika dibandingkan dengan mpek2 di jl.dr satrio, yummy,, jauh lebih enak ini kemana2!!
3. Bakso malang
4. Mie Ayam yamien, mie ayam kuah
5. Bakso kuah
6. teteep..DIMSUM!
Dimsumnya ada 5-6 buah, dan kita bisa minta tambahan, ada udang, ayam, jamur. Delicious banget! dengan saosnya yang juga pas.


Harganya..bisa terjangkau...
DIMSUM ini juga bisa menerima pesanan, biasanya si mama suka pesan dimsum dari sini kalau ada acara d rumah..
hari itu akang langsung bilang, ENAK -untuk DIMSUMNYA
aku pun memesan satu porsi sate ayam dan 1 porsi dimsum (hanya untukku!)
dan akang hanya 1 porsi dimsum, meski ia akhirnya jadi kucing garong ambil sate milikku..hehe..




Malamnya,,, saya mamam waffle dengan ice cream deh di Cake Walk Tebet bersama teman2 akang...hm..enak juga, meski harus sepiring berdua sama si akang!

meski masalah selera itu relatif, tp kayaknya layak deh buat dicobain sama temen2.
~kang, makananku adalah makananku, tapi makananmu itu juga makananku!! ^o^~

..love is..

dulu aku pernah bilang...
~WITH OR WITHOUT HIM..SAMA SAJA..~
alasannya hanya untuk jaga hati kita sebagai wanita jangan terlalu tinggi mencintai seseorang, jatuhnya sakit..(ya eyaalah jatuh tuh sakit..), alias..self defense..
sampai sekarang klimat ini menurutku masih benar
TAPI...CORRECTION
sekarang aku punya tambahannya...
DALAM MENJALANI CITA-CITA & TANGGUNG JAWAB HIDUP DIRI SENDIRI DAN DALAM BEBERAPA HAL DIMANA KITA HARUS MANDIRI TANPA TERGANTUNG PADA ORANG LAIN
Right now for me..LOVE is
CLICK
COMFORT
TRUST
LOYALTY
PUNYA AIDA (ATTENTION, INTEREST, DESIRE & ACTION)
PUNYA OBJECTIVE
PUNYA SWOT ANALYSIS (STRENGTH, WEAKNESS, OPPURTUNITY, & THREAT)
PUNYA KISS (KEEP IT SHORT AND SIMPLE)
MAU IKHLAS INTROPEKSI DIRI
PLUS..
NGERASA "NGGAK BISA KALAU NGGAK ADA DIA"
ya..itulah yang aku rasakan sekarang...^_^

^_^

*ngintip dulu*
permisiii...
hehe..mo ngeong nih aku..
tentang heartbreaker, kita harus hati2 yoo..
tapi tetep..para cewek musti ingat, kita butuh laki2, jadi..nggak semua laki2 seperti itu..
*angguk2*
makanya harus cari yang beneran serius ma kita..
gud luck ladies..(including me)
mwah..nengDJ

Monday, November 19, 2007

..HEARTBREAKER..ending story

11. Nggak mau pesonanya pudar dari para fansnya. Cowok PB kayak gini selalu maintaining his relationship with women around him. Ugh, even only just drop by to say hi by phone atau langsung ketemuan. Pokoknya dia nggak kepengen para wanita itu pergi dari hidupnya.
TIPS : Act like you don’t care even actually you care so much. Dan kalau dia nelpon pancing dulu ada apa dia nelpon? Habis itu bilang aja kita lagi sibuk, lagi jalan sama si ini, si anu, si ono, atau temen2 cowok kita. Katanya...katanya siiihh...cowok tuh agak sedikit malas kalau cewek kebanyakan temen2 cowok.

12. Selalu menghindar dan punya berjuta alasan kalau ditanya kejelasan hubungan. DAAAN biasanya alasannya tuh yang masuk akal dan bikin para wanita luluh lagi. Karena keluarga lah, belum siap lah, masih belum mapan lah, masih sekolah lah, bla bla bla...
TIPS : Be strong, ladies! Tunjukkin kalau kita masih bisa hidup tanpa dia. With or without him, meski sakit tapi kita masih bisa melaju. Tapi jangan terlalu ekstrem, karena kalau terlalu ekstrem kelihatan banget kalo sebenernya kita nggak rreellaa...hikz
Paling manjur? TONJOK AJA!

13. Playing hard to get
TIPS : Ya kita playing hard to get juga dong..Bo, kalo dia pewaris tunggal kerajaan impian yang super ganteng, pinter, packagingnya oke berat sih nggak apa-apa yee playing hard to get, tapi kita lihat dulu..dia siapa?? Mbok ya mirror gituh..hehe

14. Tau cara memperlakukan wanita dengan baik...
TIPS : Fiuh, agak sulit ya menghindari yang satu ini, ya iyalah..jujur nih, menurut kami kelemahan wanita adalah saat kita diperlakukan dengan sopan, santun, dan baik. Eits tapi tenang, ladies...Dont give up on this...
Terima sikap baiknya dengan senyum, ikhlas, anggap semua lelaki bisa bersikap seperti itu sampai ke supir bajaj pun. Jadi bukan hanya milik dia seorang...Karena kita sebagai wanita memang berharga dan tak ternilai harganya..

15. Meninggalkan wanita ketika wanita itu sedang cinta-cintanya. Biasanya alasannya klise, “Kamu terlalu baik buat aku, aku nggak cukup baik buat kamu, aku nih jahat, nggak pantas buat kamu, aku yakin nanti kamu akan menemukan lelaki yang jauh lebih baik dari aku.”
TIPS : PREETT!! COWARD!
silahkan nangis, tapi jangan berkelanjutan. Kalau menurut kami pembicaraan baik-baik akan menyelesaikan masalah, karena tahap yang seperti ini tuh udah bener2 dalam, main hati. Tanya maunya apa, keluarin uneg2 kita, bikin dia merasa bersalah dengan “I” message, tapi jangan kasih saran agar dia berubah. Lagi2 menurut kami, PB nggak akan berubah kalau belum kena batunya, dan kena batunya itu datang secara alami, sampai dia sendiri yang merasa harus berubah.
Jangan pernah merasa yakin, kita bisa menjadi wanita yang membuat dia benar2 jatuh cinta dan membuat dia sadar. Berharap boleh, tapi jatuh cinta untuk PB itu datangnya secara tidak terduga, kadang bukan pada wanita cantik dan sexy, pokoknya begitu dia merasa itu CINTA, ya dia bisa saja berubah. Kayak di film2 remaja, drama romantis gitu. But trust us, that’s really happen.
Coba deh kuatkan untuk bilang : “Ya, aku yakin kok nanti akan datang laki-laki terbaik yang menatapku dengan pandangan tulus, yang tanpa menyentuhku pun dia tahu dia mencintaiku. Dan aku yakin pada saat itu aku pun akan mencintainya tanpa pernah tersakiti lagi.”

Kesimpulannya, usahakan jangan terlalu banyak melibatkan perasaan sama si PB, harus banyak main logika. Emang sulit banget sebagai wanita untuk bersikap seperti itu...tapi kita harus ingat, Kita berhak mencintai dan dicintai dan berhak untuk mendapatkan yang terbaik.

Kemudian kita juga harus mengerti orang terlebih dahulu sebelum minta dimengerti, maksudnya mungkin dia jadi PB karena pernah trauma akan cinta, pernah sakit hati dan kecewa karena cinta, yah..have a serious problem about love and women...yang kayak gini enaknya jadi temen aja dulu, dirangkul baik-baik...seperti itulah..

Lalu kalau mau membalas dendam *we suggest not to do this*, kita harus tahu kelemahannya sebagai PB, maybe...Public Humiliation!? hihi
Maaf ya bukannya kami sok tahu, tapi it was happened to us, mungkin ada yang mau nambahin ciri2 playboy yang lain yang nggak terjadi sama kami? (JANGAN AMPE!! *ketok meja 3x*)

Gud luck Ladies...

Best Regards,
We – para wanita yang pernah tertipu cinta oleh PB ^_^

..Love Surprise on Happy Saturday Ied Fitri..

Lebaran tahun ini kurasakan bahagia
Meski tanpa ema, nenek tersayang
Namun bersamanya, masih di hari lebaran…
Ku mengenal keluarga yang lain
Yang bisa mengisi kekosongan seorang nenek di hatiku..

Tak disangka, kejutan lain datang darinya
Kejutan cinta untuk perjalanan romansa kami
Perlahan, ia memberikannya padaku
Katanya, “buat kamu, sayang…, Happy Anniversary ya…”
Senyuman hangat pun mengikuti jawabannya..

Saat itu muka pucatku sedikit memerah..
Terharu dengan apa yang diberikannya
Dengan apa yang dilakukannya
Meski dia sedang meringkuk sakit di rumah
Demi kejutan cinta anniversary kami…
Tanpa itu semua pun
Aku nggak pernah merasa kurang dari dia
Selalu bersyukur memiliki hidup bersamanya
Sampai detik ini aku bernafas…

“Karena ku yakin kau hanya untukku…-chrisye-


Bukan barangnya, tapi niatnya yang membuat aku terharu
Sedikit tidak percaya juga, karena tanpa sepengetahuan aku, dia sempat-sempatnya pergi padahal dia masih dalam masa penyembuhan dari DB-nya, padahal di hari yang sama, aku juga lagi jalan sama temen2, dan lokasi tempat kita pergi itu hanya saling membelakangi saja…
Lagu Andity, Dewi Sandra, dan copian film heroes juga dia berikan padaku..,.
Makasih banyak ya kang, kerasa aja sayangnya kamu ke aku..
Semakin sayang kamu, kang…

Sunday, November 18, 2007

..HEARTBREAKER..part II

Lanjut ngomongin ciri2 PB yiiuukk
6. Di obrolannya dia suka menyisipkan tipe cewek dia. Alasannya dia pengen tahu, besok2 kalo ketemu kita, kita sedikit berubah nggak jadi tipe cewek yang dia mau.
TIPS :
Just be yourself. Jangan pernah jadi seseorang yang kalian sendiri ngerasa nggak nyaman. Huff, apalagi buat dapat perhatian cowok..(naasnya, kita sebagai cewek, masih agak susah kontrol ini)
Next, jangan mau kalah, kita juga perlu menyisipkan tipe cowok yang kita suka, sebutkan tipe cowok yang sama sekali bukan dia.

7. Dia suka membangga2kan dirinya, kadang cerita mantan-mantannya, suka memberi saran yang bikin kita melting, bersikap sok dewasa dan bijak dalam menghadapi masalah, serta memiliki cerita yang membuat hati wanita bersimpati dan tersentuh.
TIPS :
Berikan feedback seadanya saja, jangan bersimpati berlebihan.
Umumnya, pada saat seperti itu, perasaan kita campur aduk, pokoknya bingung deh, seringnya sih menduga2 dia suka juga nggak ya sama kita? Dan pada saat itu jg, ada keinginan dari kita untuk menunjukkan diri, misalnya menjadi pendengar yang baik, selalu ada buat dia..perhatian kita ke dia jadi tinggi. Well, kalau udah begini, berarti kamu sudah sukses kena jerat mautnya dia. Haha...

8. Egois, dia seringkali pura-pura serius dan memperhatikan hidup kita. PADAHAL sebenernya...dia suka lupa kegiatan kita, lupa apa rencana kita, lupa kita suka makanan apa, kadang sampe lupa ulang tahun kita. Dia hanya mau DI- bukan ME-, dicintai, diperhatikan, dimanja, kecuali DILUPAKAN!
TIPS : Gantian aja kita yang lupa sama dia, lupa menelepon dia, lupa ina itu...emangnya dia doang yang bisa?wheeww...

9. Ucapan nggak sama dengan tindakan.
TIPS : Enaknya sih setiap ada tindakan dia yang nggak sama dengan omongan dia, ledekin terus biar malu..hihi

10. Punya banyak gebetan atau pacar sana sini.
TIPS : Kalau kita lagi ngegebet seseorang, satu hal yang penting, yaitu RISET! Pake rumus 5W + 1 H, siapa dia, gimana lingkungannya, tinggal dimana, kuliah/kerja dimana, orangnya seperti apa, n de bre...
But you must remember, don’t research too deeply. Coz that would be annoying..Come on, you’re not his wife yet, you’re just a woman who fallin in love with him..
-masih ada lagi...hehe-

Saturday, November 17, 2007

Thursday, November 15, 2007

..HEARTBREAKER..(part 1)



Ada lelucon yang bilang : Laki-laki itu buaya, dan wanita adalah lubang buaya! (bener juga sih..)

akan tetapi.., sebuaya-buayanya lelaki, kalau kita bisa nahan diri, Insya Allah jurus maut para playboy bisa kita tangkis!

1. Dia tahu cara memandang wanita dengan lembut. Ciri-cirinya eye contact yang dia lakukan itu langsung menuju ke mata kita, tapi tatapannya bukan tatapan genit atau napsu macam mas-mas di pinggir jalan, beda dan kerasa kok tatapan matanya itu adalah tatapan curious, ramah, dan mengagumi sampai2 kita jadi salah tingkah sendiri.
TIPS: Ada banyak cara menghadapi situasi kayak gini, kita bisa bersikap malu-malu, seperti nunduk, atau sok-sokan nggak lihat. But trust us ladies, if you acted like this, means you welcoming him to flirt deeply.
Lalu kita bisa juga balas tatapan dia lebih dalam ditambah bonus senyuman yang bikin penasaran dia. Well, yang ini sih biasanya dilakukan kalau kita juga suka dan berani ambil resiko.
Ketiga : Tanya langsung aja, “Ngapain lihat-lihat!?” *tipe cewek galak, bo..*
Atau...mungkin ini lebih berhasil, julingin aja mata kita!
Notes: YOU HAVE TO FEEL IT CAREFULLY, mana cowok yang beneran mengagumi dan mana cowok yang pura-pura mengagumi. Menurut kami, yang beneran mengagumi itu yang ngelihatinnya sesekali, lalu membuang tatapan kalau ketahuan, yah.. cowoknya juga ikut salting gitu..

2. Cara kenalannya berbeda atau unik, misalnya dengan ngajak ngobrol dulu, kasih candaan-candaan, tanya hal basa-basi, kadang sok punya relasi yang satu lingkungan sama kita, kasih sedikit pujian, baru deh tanya nama. But be careful, ladies..kadang juga ada yang langsung kenalan dengan tanya nama.
TIPS : Menurut kami, membedakan mana cowok indikasi playboy dengan yang beneran adalah melalui mata, senyum, ucapan dan tangan. Biasanya seorang PB akan dengan lancar menatap mata kita, berbicara dengan kita, memberikan senyum termanisnya yang sebenernya nggak perlu2 amat serta cara menjabat tangan kita dengan lembut dan meminta jeda.
Yang bukan, matanya menatap kita dengan serius tapi masih ingat berkedip, ucapan santunnya tulus dan sedikit gak lancar (karena salting), senyumannya manis tapi seadanya, dan cara berjabat tangannya itu lembut namun pasti.

3. Memanggil dirinya dan kita dengan sebutan nama.
TIPS : Kita sebagai cewek harus peka, apa cuma kita yang dipanggil nama atau banyak cewek. Kalau cuma kita boleh deh kita jadi GR tapi kalau banyak cewek...well forget it lah.

4. Cara berbicaranya yang manja dan sok imut dengan suara yang dibagus-bagusin.
TIPS : Nggak usah berbalas2an manja, biar dia ngerasa he’s not that much..^_^

5. Kadang-kadang di setiap obrolannya, dia suka memuji kita.
TIPS : Don’t trust him, jangan jawab dengan “Masa sih? Ah kamu bisa aja..” Gimana kalau jawabnya : “Oh iya dooong!! Baru tahu!?”
Jangan sampe ketahuan GR meski sebenernya kita lagi guling2an di lantai saking senengnya! (ya eyahlah kapan lagi dipuji??! Hihi)




..to be continue..

Caution! This guy is Dangerous!

Topiknya kali ini ngomongin lelaki playboy, Don Juan, penjahat wanita (ato pecinta wanita?), buaya darat…penjahat kelamin…ah semua kata buruk yang merepresentatifkan lelaki tak tahu diri...hehe
Huff…tipe cowok yang bikin capek hati, makan hati, tapi nggak bisa dipungkiri kadang bikin seneng hati..dan mereka selalu ada di sekitar kita!

Mohon maaf lho ya sebelumnya kalau ada kaum lelaki yang kesentil dikit membaca ini…
Sebenernya ya, bakat centil dan genit itu dimiliki oleh hampir seluruh lelaki di dunia ini, mau yang mukanya ganteng banget kek sampe yang mukanya pas-pasan. Tapi yang hebat sekarang ini nih, meski tampangnya pas-pasan, dia pintar banget mempermak dirinya jadi enak dilihat, selain itu mereka juga memiliki modal retorika dalam merayu, dan pastinya…modal materi…xixi

Telepon dari seorang teman lama di pengajian membuat aku keinget cerita cinta yang complicated diantara para wanita yang jatuh cinta pada lelaki yang sama di tempat pengajan!!FYI, saya adalah salah satu dari para wanita tersebut, haha..
Awalnya kita sama2 nggak tahu cerita masing2, yang pasti kita sama2 menyukai cowok ini. Sampai akhirnya terjadi curhat2an antara kita. Yang lucu, 2 orang wanita curhat sama aku tentang cowok itu, waduh...! Aku pun keep silence, jaga rahasia mereka, meski sebenerny aku juga suka sama itu cowok.
Singkat cerita akhirnya semua terungkap! Karena 2 wanita yang lain curhat sama aku tentang cowok ini! Setelah menyelidiki kepada seorang teman yang telah mengenal lama cowok ini, ketahuan deh ternyata hampir semua cewek di pengajian itu kena flirting sama nih cowok, nggak terkecuali temenku ini! Huahaha...akhirnya aku pun mengakui kalau aku juga sempat jatuh cinta sama cowok ini ke 2 wanita yang pertama. Xixi..Alhamdulillah semuanya sudah usai, meski kami sempat menuai air mata karena perasaan kami dipermainkan oleh cowok itu. Sampai sekarang juga Alhamdulillah aku masih menyimpan semua rahasia para wanita ini...uhui..

So ladies..hati2 sama cowok macam ini..
Setelah kami telaah, kami mendapat kesimpulan untuk ciri2 cowok playboy!
Mudah2an bisa membantu para wanita berhati2 dalam memilih cowok!
Check in the next topic!

…kata didi kempot = jamane jamane jaman edan…

Yap, jaman hari gini semakin nggak karuan, dari mulai alam sampai seisi-isinya…tapi menurut aku yang paling memegang peranan penting itu adalah kita sendiri sebagai manusia. Kalau kata Aa Gym mah mulai dari diri sendiri (apa kabar ya dia?)

Melihat banyak pemberitaan di berbagai media massa mengenai masalah yang ada membuat bulu kuduk merinding dan jadi kepikiran. Yang mulai dari alam misalnya gunung meletus, banjir bandang, angin puting beliung, gempa bumi, tsunami, longsor, wah macem2. Bahkan waktu Gunung Kelud meletus terjadi keanehan lantaran suhu yang meningkat jauh melebihi sewaktu Gunung Kelud meletus tahun2 sebelumnya.

Kemudian terjadi banyak penganiayaan, dari mulai STPDN, geng motor brejez, alumni dan senior sma 34 kepada juniornya, dan lain2…haduuh…rekamannya bikin merinding. Memang sih, ploncoan dari senior ke junior udah jadi PR lama departemen pendidikan, tapi kenapa musti terjadi lagi ya? meski dulu hal-hal seperti itu sangat common di SMP dan SMA aku, hanya tetap saja membuat hati miris…(alhamdulillah nggak pernah kejadian sama aku, jangan sampe deh tujuh turunan! Tok3x)

Yang lebih nggak masuk akal lagi ya geng motor itu…ya ampuun..setahu saya nih ya, kalau mau masuk suatu auto klub ya udah masuk, daftar,bayar biaya anggota tahunan, bikin acara, dan boundaries yang ada diantara para anggota biarkan terjadi secara natural, walaupun dalam hal perekrutan anggota ada beberapa auto club yang hati-hati dan terkesan agak picky. And it’s no big deal actually, karena setiap auto club pasti kepengen mempunyai nama baik yang dimunculkan oleh para anggotanya sendiri.
Heran, kok mau sih ditonjokin, ditendangin seperti itu hanya untuk masuk geng motor?? Untuk keren2an gitu? Ah…nggak masuk akal. Padahal mereka anak-anak yang sekolah lho, huff…mungkin mereka butuh pengakuan diri dari pihak luar ya..? Mungkin mereka memiliki disturbing behavior di dalam dirinya..MUNGKIN.

Lalu….nih yang paling dodol menurut aku ya..banyaknya aliran2 agama islam di luar sana yang melenceng jauh dari ajaran agama islam yang kita pelajari dari dasar waktu kita sekolah. Mengakui adanya Rasul lagi lah, nggak usah shalat lah.., nggak usah puasa lah..semua hal deh yang melenceng…
Dulu, aku akui, aku hampir jadi korban, agak lucu sih, karena setiap orangnya ceramah, aku malahan nguap dan merem melek karena ngantuk, inti sarinya nggak dapet dia ngomong apa, in fact nggak mau ngikutan tapi karena dikejar2 terus, ya wis aku punya plan, kita bayar aja,selesyeei!! Nggak mau get involve lagi deh..eh Alhamdulillah aku kecelakaan…(iya beneran aku bilang Alhamdulillah)..karena kecelakaan itu aku akhirnya lepas bebas nggak dikejar2 lagi.
Yang bikin sakit hati aku dibohongin abis2an sama sahabat aku! Dan dia nggak pernah minta maaf, atau bahkan menengok aku yang sedang sakit…

Itulah memang, jamane jaman edan sekarang…!
Basically..sepertinya ntar klo punya anak memang harus diajarin tentang agama banget. Dan pemikiran rasional kita sebagai insan yang berpendidikan harus ikut serta. Karena biarpun pendidikannya tinggi, belum tentu dia memiliki akal pikiran yang sehat dan rasional..

Huff..jaman2…mudah2an kiamat nanti jamannya dibenerin dulu ya Allah..amiinn…

"aarrgghh...pusing akuu..."

..bukannya nggak suka..



Bukannya aku nggak suka baca koran, tapi setiap baca Koran, otak ini ikutan mikirin masalah dunia, Indonesia khususnya, beneran deh! Aku tuh sampe puter otak gimana ya caranya mengatasi masalah2 yang ada? Bahkan sampe kebawa mimpi, bo..! hahaha…

That’s why, meski Koran itu penting banget, aku nggak tiap hari membaca, habisnya bikin pusing dan kadang ada pemberitaan bikin merinding. Tapi tetap, bagaimanapun sebagai manusia yang membutuhkan pengatahuan dan pendidikan, mengetahui berita itu penting, jadi aku tetap butuh berita dari media mana pun…

..regreto..

judulnya regreto, yang artinya *sok-sok’an* buat aku adalah penyesalan..(tau deh bener apa nggak..xixi)

Gara-gara ngaca kelamaan aku jadi menyesali satu hal..yaitu nggak nurut sama apa yang disuruh oleh drg. Djoko Micni, dokter gigi tersayang aku sejak SD kelas 6.

Ceritanya begini, dahulu waktu kelas 6 SD, aku udah jamannya pake kawat gigi, alias behel, wadduuhh, gigi bawah aku itu berantakan abis!! Maju mundur nggak jelas, ditambah lagi giginya cameh, itu lho..gigi bawah lebih maju, lawannya si gigi nongol.. 2 tahun memakai behel, gigi bawah aku pun tuntas rapi, dan gigi atas pun maju ke depan, canggih dah dokter gigi! Sayangnya, dokter Djoko bilang, nggak bisa sepenuhnya rapi lantaran permasalahannya ada pada rahang aku yang tumbuhnya miring ke samping *ya iyalah miring ke samping, Din!* lalu dia pun menyarankan aku untuk operasi rahang, tapi si mama menolak mentah2, takut anak tercaemnya ini kenapa-kenapa. Ya suw, dokter bilang behel ini sudah bisa dicopot, TAPI aku harus memakai kawat gigi yang bisa dilepas-lepas itu selama kurang lebih 6 bulan – 1 tahun…Hehe..dasar aku-nya bandel, pemakaian kawat gigi yang bisa dilepas2 itu pun hanya bertahan 3 bulan!

Alhasil…hiks, ada beberapa gigi atas yang ngambek dan mundur lagi ke belakang…pun gigi atasku agak berantakan lagi deeehh… pertemuan berikutnya dengan dokter Djoko setelah sekian lama akhirnya terjadi, dokter Djoko menyadari yang terjadi pada gigiku, beliau hanya geleng-geleng kepala, dan bilang : “Mau pakai kawat gigi lagi nggak, Din? Saya geregetan sama gigi kamu, kali ini pakainya yang transparan, nggak akan nyangka kamu pakai behel, dijamin hasilnya oke, harganya 15 juta.”

HEH!!?? YANG BENER AJA,DOK?
Hikz..Ampun dook…besok2 nggak mau bandel lagi deh sama anjuran dokter.. Bakal setia sama dokter Djoko mpe 7 turunan dah!

Waw…Sebal juga ni gigi atas jadi begini…tapi..nggak apa-apa deh, meski tidak sempurna, kita masih tetap manis kan?? Huahahaha….

Tuesday, November 6, 2007

life aint easy!

..BraNd neW dAy..
..bRand nu MoNth..
..brand new liFe!!..
haha..
..back to life, back to reality..
brand new life karena aku ingin menjalani semua kehidupan sekarang dan yang akan datang dengan senyuman terbaikku dan selalu bersyukur kepada Allah atas apa yang terjadi kepadaku di dunia ini...serta berdoa untuk semua kebaikan dalam hidupku..
lalu..memang lebaran sudah lama lewat, tapi bukan berarti permintaan maaf menjadi tabu untuk diucapkan..
oleh karenanya..mari dengan segala kerendahan hati kita singkirkan keegoisan diri dan gengsinya diri untuk meminta maaf dan memberikan maaf kepada semua orang atas segala kesalahan yang diperbuat dan dilakukan oleh dan pada kita, baik itu sengaja maupun tidak disengaja...
daaan...dengan segala kerendahan hati pula, harus selalu ingat untuk berterima kasih kepada semua orang di sekitar kita meski untuk hal yang terkecil...bahkan terima kasih kepada orang2 yang sudah mengkritik kita, atau tidak menyukai kita..karena mereka lah inspirasi hidup untuk bisa memperbaiki diri jadi insan yang lebih baik...doakan semua orang yang baik2..insya Allah hati kita tentram dan ikut baik...
At the end..intinya hanya mau bilang..meski kita manusia ciptaan Allah yang sempurna, akan tetapi dalam menjalani hidup ini, kita masih saja tersandung batu kerikil dalam melangkah, tidak selalu sempurna... oleh karenanya ingin selalu tetap rendah hati dalam bertindak..Insya Allah..
Hidup ini bukanlah selalu mencari yang sempurna, tapi bagaimana kita menerima ketidaksempurnaan jalannya hidup ini dengan sempurna..
-editan tante jolie-
gracias..
gud luck everyone..
^_^

Featured Post

Celoteh si Ambu Yang Kerja Kantoran

Tulisan ini saya kirim ke Stiletto Book untuk ikut audisi A Cup of Tea : Working Mom Sayangnya belum rejeki, jadi saya berbagi di sini ...