Wednesday, January 30, 2008

Bibus vs Ari

Akhir-akhir ini, Bibus dan Ari menemani hari-hariku di dalam mobil. Mereka berdua kerap meributkan siapa yang harus aku pilih untuk menjadi pacarku, Bibus dan Ari yang keduanya mencintaiku...UPZ *turn off the ngayal mode*

EHEM! Ya iya iya...itu cuma boongan,, hehe... tapi soal mereka menemani hari-hariku di dalam mobil itu memang benar, kalau lagi macet, vokalnya mereka yang cukup oke namun sexy berat terdengar di dalam mobil, kadang aku ikut nyanyi, kadang sok2an ikut maenin gitar atau piano..*sok2an*
Awalnya suka sama Bibus aja dulu, tapi belun sempet beli albumnya eeeh keburu mengenal satu album milik Ari, walhasil, aku lebih menguasai lagu-lagunya Ari dibanding Bibus yang masih harus dipelajari lirik dan musiknya.

Bibus dan Ari sendiri adalah anggota Groovelogy, band yang sering mengiringi Bang Tompi manggung, Bibus pemain piano dan keyboard, sedangkan Ari main gitar, musik yang mereka tawarkan di dalam albumnya nggak jauh-jauh dari tipikal Jazz, which is i like it. Kalau berbicara tentang isi albumnya, menurutku nih,, lagu-lagunya Ari jauh lebih bersemangat, eh tapi bukan berarti Bibus nggak, hanya saja lagu-lagu dan alunan nada yang ada di album Ari lebih enerjik. Mungkin, [mungkin lho ya], karena perbedaan jenis alat musik yang dikuasai mereka, kalau di telinga aku, gitar itu bisa lebih meluas ke musik-musik yang ngebeat, sedangkan piano nggak terlalu, karena udah cirikhas banget, mutlak piano itu memiliki eleganitas tersendiri...

Secara fisik, dua lelaki ini hummm yummy, maniiss banget, [nyesel nggak nyegat Arie buat foto pas nonton Tompi manggung], meskipun buat aku..Bibus mempunyai daya tarik lebih..[maaf ya Mas Ari..:P)
Pokoknya album mereka bagus deh, terutama buat yang suka musik jazz. Lagu-lagu yang ditawarkan juga easy listening dan easy to understand, tapi kok cukup banyak juga ya lirik lagu cinta yang menyayat hati..? Ada apakah pada kisah cinta mereka? [come to mama, deaarr...wahaha]

Yah, coba deh beli album mereka, menyenangkan kok..meski buatku..ternyata alunan gitar itu lebih menarik ya? Hihi..

1 comment:

tomfreakz said...

hehe lucu ni postingannya..
postingan taun kapan?!?!?!
baru gw kasi comment sekarang...



btw udah punya Gruvi dong pastinya???

Featured Post

Celoteh si Ambu Yang Kerja Kantoran

Tulisan ini saya kirim ke Stiletto Book untuk ikut audisi A Cup of Tea : Working Mom Sayangnya belum rejeki, jadi saya berbagi di sini ...